5 Tahun Jabat Direktur Perumdam Tirta Sejiran Setason, Najamuddin Resmi Pensiun Hari Ini

WARTABANGKA.ID, MENTOK – Direktur Perumdam Tirta Sejiran Setason Najamuddin resmi mengakhiri masa jabatannya terhitung pada 1 September 2025. Hal ini berdasarkan surat keputusan Bupati Bangka Barat selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM) pada Jum’at ( 29/8 ) lalu.

Perlu diketahui, Najamuddin telah berkarir di PDAM Bangka Belitung selama 35 tahun. Ia mulai menjabat sebagai Direktur Perumdam Tirta Sejiran Setason di Bangka Barat selama 5 tahun 2 bulan yakni dimulai pada Juli 2020 hingga September 2025. Saat itu usianya baru menginjak 52 tahun.

Najamuddin mengatakan, usai pensiun, dirinya akan menghabiskan masa tuanya bersama keluarga tercinta. Hal itu dikarenakan selama berkiprah di PDAM selama puluhan tahun, ia jarang meluangkan waktu untuk keluarga dan terus mendedikasikan dirinya terhadap pekerjaan yang begitu ia cintai.

“Jadi saya mohon izin pamit mungkin dalam masa purna bakti saya, dalam masa pensiun saya, saya juga akan kembali ke keluarga yang selama ini terus terang sejak saya di PDAM hampir saya tidak punya waktu untuk keluarga. Saya total mendedikasikan saya kepada PDAM. Karir saya lebih kurang 35 tahun di PDAM Bangka Belitung, dan di PDAM Bangka Barat sebagai pegawai dan sebagai direktur,” kata Najamuddin kepada awak media di Kopi Tiam Mentok, Senin ( 1/9).

Selain itu, Najamuddin menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak terkait terutama Pemerintah Kabupaten Bangka Barat.

“Saya juga menyampaikan disini terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, DPRD Bangka Barat, Bapak Forkopimda, Bapak Kapolres Bangka Barat, Pak Dandim, Ketua DPRD, Pak Kajari, Ketua PN dan lain – lainnya,”

“Dan saya juga sudah pamit dengan teman-teman maupun staff saya, pegawai Perumdam se – Bangka Barat dalam hal ini Mentok, Tempilang, Jebus, Parittiga dan cabang Terabek,” sambungnya.

Dengan berakhirnya masa jabatannya, kata Najamuddin, segala hal yang berkaitan dengan air bersih dan lain – lainnya bisa ditanyakan langsung kepada pihak Perumdam Tirta Sejiran Setason.

“Saya berharap kenapa saya informasi kepada rekan-rekan media, karena jabatan saya berakhir, artinya kontribusi saya atau dedikasi saya terhadap Perumdam secara formal sudah tidak bisa lagi. Jadi dengan release-nya kabar baik ini, mungkin nanti rekan – rekan media bisa konfirmasi langsung ke PDAM misalnya ada yang buat laporan pengaduan air bocor yang selama ini kadang – kadang bisa langsung ke saya atau saya handle,” ungkapnya.

Selain itu, dirinya juga berterima kasih kepada rekan – rekan media yang telah ikut membantu terhadap pemberitaan terkait distribusi air bersih di Bangka Barat.

“Jadi terima kasih pada rekan-rekan media sebagai mitra kami dalam membantu kami untuk melayani pengaliran ataupun distribusi air bersih selama ini di Bangka Barat,” ujar Najamuddin.

Tak lupa, Najamuddin juga berpesan kepada seluruh pegawai di Perumdam Tirta Sejiran Setason agar pelayanan yang sudah baik harus terus ditingkatkan serta bekerjalah dengan ibadah.

“Dan sekali lagi harapan saya semoga pelayanan di PDAM Bangka Barat yang kawan – kawan saya ketahui sudah baik, saya berharap tetap baik, tetap bagus. Kepada staff – staff saya bekerjalah sebagaimana yang sering saya sampaikan dengan niat dan ibadah,” tutup Najamuddin. ( IBB )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *