Lima Paket Pekerjaan Pemkab Basel yang Didampingi Tim PPS Dipastikan Selesai Tepat Waktu

Kasi Intelijen Kejari Basel, Michael YP Tampubolon

WARTABANGKA.ID, TOBOALI – Lima paket pekerjaan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Selatan (Basel) tahun 2024 yang didampingi oleh Tim Pengamanan Pembangunan Proyek Strategis (PPS) Kejaksaan Negeri (Kejari) Basel dipastikan selesai hingga waktu yang telah ditentukan.

Kasi Intelijen Kejari Basel, Michael YP Tampubolon mengatakan di tahun 2024 Kejari Basel mendapatkan permohonan pengamanan proyek strategis sebanyak lima paket kegiatan dari Pemkab Basel.

“Adapun deri lima kegiatan ini terbagi di 2 OPD, yang pertama Dinas Pertanian dan yang kedua dari Dinas PUPR. Untuk di Dinas pertanian sendiri itu PPS Kejari Basel mendampingi pembangunan jalan produksi perkebunan. Sedangkan di dinas PUPR yakni berupa proyek peningkatan jalan oleh bidang bina marga,” kata Michael, Selasa (19/11).

Sedangkan terkait progres pekerjaan, ia menyebutkan untuk dari hasil monitor tim PPS Kejari Basel di lapangan bahwa 5 paket kegiatan 4 diantaranya sudah selesai dan 1 sudah hampir selesai.

“Jadi masih ada 1 paket kegiatan yang sedikit lagi tinggal finishing yakni pada kegiatan peningkatan jalan,” ujarnya.

Kendati demikian, Michael menegaskan, bahwa pada prinsipnya tugas PPS dalam hal ini bersifat untuk pengamanan seperti ancaman, gangguan dan hambatan serta tantangan di lapangan.

“Jadi kalau terkait masalah teknis itu lebih kepada ke pihak penyedia atau pejabat pembuat komitmen (PPK) itu sendiri, dan tentunya harapan kami kepada pihak penyedia maupun PPK dapat bekerja maksimal sesuai dengan ketentuan petunjuk yang ada maupun spesifikasi yang ada agar pekerjaannya itu bisa tepat mutu dan pekerjaan baik serta hasilnya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat,” pungkasnya. (Ang)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *