41 Anak Ikuti Sunatan Massal Gratis Lazismu Bangka Tengah

Kegiatan sunatan massal yang digelar Lazismu Bangka Tengah, Kamis (4/1). Foto: Ryan

WARTABANGKA.ID, KOBA – Lembaga Amil Zakat Muhamadiyah Bangka Tengah (Lazismu Bateng) menggelar sunat masal gratis bagi 41 anak sekitar kecamatan Koba, Kamis (4/1).

Acara sunatan yang dilaksanakan di SMP Muhammadiyah itu bekerja sama dengan Lazismu Wilayah Bangka Belitung, dinas kesehatan dan Palang Merah Indonesia (PMI).

Ketua pelaksana kegiatan Rachmat mengatakan sunat massal tersebut diperuntukkan bagi anak yatim dan piatu.

“Ada 41 anak yang ikut sunat masal yang memang masuk kategori penerima zakat yakni kaum duafa dan rata-rata yatim dan piatu,” ucap Rachmat.

Ia juga menjelaskan, anak-anak itu juga diberikan bingkisan yang berisi makanan ringan serta obat dan uang.

“Ada kopiah, sarung, snack, uang dan obat gratis untuk yang sunat massal disini. Jadi semua anak yang sunat masal dapat semua,” ujarnya.

“Ada donor darah dan cek kesehatan gratis juga untuk masyarakat yang ingin sekalian donor darah dan cek kesehatan gratis,” tambahnya.

Ia berharap, Lazismu selalu mampu membantu masyarakat dan mendorong pembangunan untuk Bangka Tengah.

“Terimakasih semua pihak dari lazismu, donatur, panitia dan semuanya yang sudah membantu acara ini terlaksana dengan baik,” tuturnya.

Sementara itu, Yana (41) warga yang anaknya disunat masal oleh Lazismu Bangka Tengah mengucapkan terima kasih dan sangat senang anaknya bisa disunat gratis.

“Dapat bingkisan, dapat uang dan gratis pula sunatnya. Makasih Lazismu Bangka Tengah. Ini bisa mengurangi beban kami masyarakat dan membuat anak laki-laki saya bisa disunat,” ungkapnya.

Senada dengan yana, Rio (45) juga sangat senang dengan program Lazismu yang bisa membantu masyarakat secara langsung dan mengurangi bebam masyarakat secara luas.

“Semoga programnya bisa tiap tahun, Lazismu makin maju dan bisa selalu membantu masyarakat,” tutupnya. (Ryn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *