Dukung Produktivitas Nelayan, PT TIMAH Tbk Serahkan Bantuan untuk Kelompok Nelayan Penganak Air Gantang

WARTABANGKA.ID – PT TIMAH Tbk kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat pesisir dengan menyerahkan bantuan alat tangkap kepada Kelompok Nelayan Penganak Air Gantang, Desa Air Gantang, Kecamatan Parittiga, Kabupaten Bangka Barat.

Bantuan untuk nelayan merupakan program rutin yang dilaksanakan PT TIMAH Tbk bagi kelompok nelayan di wilayah operasional Perusahaan, dengan bantuan ini diharapkan mampu meningkatkan produktivitas nelayan agar bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Bantuan yang disalurkan PT TIMAH Tbk meliputi kawat bubu, tali untuk pembuatan rumpon, serta satu unit mesin tempel berkekuatan 9,5 PK. Peralatan ini disesuaikan dengan kebutuhan nelayan setempat yang mayoritas menggunakan alat tangkap tradisional seperti bubu dan rumpon.

Ketua Kelompok Nelayan Penganak Air Gantang, Harman, menyampaikan bahwa bantuan tersebut sangat relevan dengan kebutuhan nelayan di wilayah pesisir Air Gantang, khususnya Dusun Penganak yang letaknya berdekatan langsung dengan laut.

Kelompok Nelayan Penganak merupakan kelompok nelayan yang anggotanya mencapai hampir 100 orang yang berasal dari beberapa dusun, di antaranya Dusun Penganak.

“Kebutuhan nelayan di sini seperti pasang bubu dan membuat rumpon. Mesin tempel juga sangat membantu nelayan yang sebelumnya hanya bisa bergerak di sekitar pinggir karena mesinnya kecil,” ujar Harman.

Ia menjelaskan, mesin tempel tersebut tidak dimiliki secara pribadi, melainkan digunakan secara bergiliran oleh anggota kelompok. Skema ini diterapkan agar bantuan benar-benar memberi manfaat bagi seluruh anggota kelompok.

“Kalau sesuai aturan kelompok, bantuan ini tidak boleh dimiliki perorangan. Digilir agar semua nelayan bisa merasakan manfaatnya. Jadi benar-benar untuk kepentingan bersama,” tambahnya.

Harman mengatakan, di wilayah Penganak aktivitas pertambangan dengan nelayan di laut dapat berdampingan.

“Kalau dikelola dengan baik, aktivitas pertambangan dan nelayan di laut bisa saling berdampingan. Ini jadi dua sumber ekonomi masyarakat yang bisa berjalan bersama, asal saling pengertian,” kata Harman.

Atas bantuan tersebut, pengurus dan anggota Kelompok Nelayan Penganak menyampaikan apresiasi kepada PT TIMAH Tbk.

“Kami sangat berterima kasih atas perhatian PT TIMAH. Harapannya, hasil kelompok nelayan bisa semakin terbantu dan kesejahteraan anggota meningkat,” tutupnya.

Melalui program bantuan sarana perikanan ini, PT TIMAH Tbk terus berupaya hadir memberikan nilai tambah bagi masyarakat pesisir, sejalan dengan komitmen perusahaan dalam mendukung pembangunan berkelanjutan dan penguatan ekonomi lokal. (*)

Sumber : timah.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *