WARTABANGKA.ID, PAYUNG – Komitmen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kriopanting Kabupaten Bangka Selatan (Basel) dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat kembali mendapatkan apresiasi.
Kali ini RSUD yang berlokasi di Kecamatan Payung itu mendapat penghargaan dari BPJS Kesehatan dengan menganugerahkan penghargaan atas keberhasilan RSUD dalam mengimplementasikan berbagai sistem layanan digital.
Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Direktur Teknologi Informasi BPJS Kesehatan Edwin Aristiawan, sebagai bentuk pengakuan atas capaian RSUD Kriopanting dalam integrasi Sistem Antrian Online, Sistem Klaim, E-SEP, hingga Finger Print/Frista.
Direktur RSUD Kriopanting, Himawan Setianto menyampaikan rasa syukur atas penghargaan tersebut. Menurutnya, apresiasi dari BPJS ini merupakan hasil kerja keras seluruh jajaran rumah sakit yang selalu berupaya menghadirkan pelayanan maksimal.
“Alhamdulillah, ini merupakan kerja keras dn komitmen kami di RSUD Kriopanting dalam memberikan pelayanan terbaik yang akhirnya kerja keras ini diganjar penghargaan dari BPJS,” kata Himawan, Kamis (25/9).
Menurut dia, keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan penuh dari Bupati dan Wakil Bupati, Sekda, Kepala Dinas, hingga seluruh pegawai RSUD Kriopanting yang konsisten menjaga kualitas layanan.
“Terimakasih kepada seluruh pegawai RSUD Kriopanting dan masyarakat atas kerjasamanya, semoga prestasi ini menjadikan pelayanan kesehatan lebih baik lagi dalam melayani masyarakat,” ujarnya.
Tak hanya itu, kata dia, pihaknya juga menanamkan nilai 5 S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun) dalam pelayanan publik hingga tercipta pengujung bahkan pasien merasa nyaman.
“Prinsip ini diharapkan mampu menciptakan suasana ramah dan nyaman antara petugas kesehatan dan masyarakat yang datang berobat maupun berkonsultasi. Semoga rumah sakit ini selalu menjadi tempat pelayanan kesehatan yang dapat diandalkan masyarakat,” pungkasnya. (Ang)












