WARTABANGKA.ID – Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Elvi Diana menyebutkan sosok Rudianto Tjen merupakan standar panutan dalam berpolitik.
Menurut Elvi, sejak ia mengenal Rudianto Tjen sejak 15 tahun lalu hingga saat ini tidak ada yang berubah dimana Rudianto dengan kerendahan hatinya, tidak protokoler, tidak perlu pengawalan dan tidak perlu fasilitas negara berlebihan.
“Bahkan tiba di bandara beliau tidak pernah menggunakan ruang VVIP beliau layaknya warga sipil biasa, beliau kerja yang luar biasa. Saat ini saya tidak melihat Anggota DPR RI yang luar biasa seperti pak Rudianto,” kata Elvi, Jumat (5/9/2025).
Elvi menyebut, Anggota DPR RI Dapil Bangka Belitung dari Fraksi PDI-P itu sudah banyak membawa program untuk daerahnya mulai program pendidikan, prodak kesehatan serta berbagai operasi kesehatan yang bermanfaat bagi masyarakat kurang mampu dan program lain sebagainya.
“Beliau juga memberikan pelatihan dan membangun Bangka Belitung ini baik Bangka maupun Belitung, beliau benar-benar mencontoh kepribadian Bung Karno,” ujarnya.
Menurut dia, sosok Rudianto yang sudah melakukan pekerjaan sebagai pekerja partai, politisi dan Anggota DPR RI selalu bekerja turun ke bawah sesuai arahan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri.
“Karena saya bersaksi kerja beliau tidak hanya di Babel di provinsi lainnya juga, jadi beliau itu buat saya standar panutan,” katanya.
Ia menambahkan, Rudianto Tjen juga tidak hanya menjadi standar panutan bagi kader PDI-P di Babel saja melainkan secara nasional.
“Beliau salah satu yang memberikan filosofi kehidupan jangan pernah tidak mencintai kampung halaman, dan beliau tidak segan-segan turun langsung kerja walaupun seorang anggota dewan,” ucapnya.
Sementara, salah seorang warga Kabupaten Bangka, Aina menyebut sosok Rudianto Tjen telah banyak membawakan program yang membantu masyakat satu di antaranya operasi katarak gratis
“Dulu pernah mau ikut operasi katarak diterima, jadi program beliau sangat membantu,” ujar Aina.