Upacara HUT ke-80 RI di Bangka Tengah, Iptu Lilis Dipercaya Jadi Komandan Upacara

Iptu Lilis

WARTABANGKA.ID, KOBA – Iptu Lilis menjadi perempuan pertama yang dipercaya menjadi komandan upacara HUT ke-80 Republik Indonesia (RI) di Kabupaten Bangka Tengah, Minggu (17/8) pagi.

‎Kesempatan yang sangat langka itu cukup membuat Kasatlantas Polres Bangka Tengah ini bangga. Sebab selama ini yang bertugas menjadi komandan upacara dalam setiap HUT RI itu biasanya laki-laki.

‎“Saya pribadi atas nama Polres Bangka Tengah merasa senang dan bangga, atas kesempatan menjadi komandan upacara pada penaikan bendera HUT RI ini,” ujar Lilis.

‎Perempuan, kelahiran Payung, 19 April 1980 itu mengaku tidak mendapat kendala sebagai komandan upacara HUT RI ke-80.

‎“Alhamdulillah, selama jadi komandan dari masuk sampai selesai berjalan dengan lancar, tidak ada kendala, karena kita juga sudah melaksanakan latihan sebelum hari H,” terangnya.

‎Selain itu, penunjukan menjadi komandan upacara juga langsung dari Kapolres Bangka Tengah.

‎“Terima kasih, saya sebagai perempuan sangat bangga dan senang bisa menjadi komandan upacara,” tutupnya. (**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *