WARTABANGKA.ID, KOBA – Usai berhasil merelokasi 119 rumah warga yang berada di sepadan Sungai Kurau ke lokasi baru, tahun 2025 ini, Pemkab Bangka Tengah kembali menargetkan pembangunan 70 rumah swadaya.
Maka dari itu, dalam rangka mempercepat penanganan perumahan dan permukiman kumuh di Kurau, Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman mengajak perusahaan berperan aktif dalam pelaksanaan program penanganan kawasan kumuh, khususnya di Desa Kurau dan Kurau Barat.
“Kemarin kita juga sudah bersama-sama dengan stakeholder, termasuk PT Timah Tbk sebagai mitra strategis, menyukseskan pembangunan 119 rumah warga. Kali ini, kita ingin mengajak partisipasi dalam membangun 70 rumah serta prasarana, sarana, dan utilitas umum,” ujar Algafry, Jumat (8/8).
Algafry mengungkapkan, peran perusahaan sangat penting dalam mendukung upaya penataan kawasan kumuh, dengan kawasan yang tertata, masyarakat akan merasakan manfaat besar, baik dari sisi kesehatan, ekonomi, maupun perlindungan hukum.
“Masyarakat tidak boleh tinggal di kawasan rawan seperti sepadan sungai. Oleh karena itu, perlu disediakan lokasi hunian yang representatif. Kami sebagai pemerintah daerah mengajak perusahaan untuk bersama-sama mewujudkan hal tersebut,” tutupnya. (**)












