WARTABANGKA.ID, SUNGAILIAT – Jamal Al Afghani terpilih sebagai Ketua Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Bangka periode 2024-2029 secara aklamasi.
Seluruh peserta Konferensi Cabang GP Ansor Kabupaten Bangka yang berlangsung di Hotel Manunggal Sungailiat, Kamis (23/5) bersepakat penerus tongkat estafet kepemimpinan diserahkan kepada Jamal.
Jamal berharap bisa memegang tanggung jawab besar ini secara amanah dan bersama-sama. Ke depan, kepemimpinannya bakal membawa Ansor menjadi penggerak agenda besar perjuangan NU. Jamal bakal fokus pada pengembangan sumber daya manusia yang ada.
“Kader-kader GP Ansor di Kabupaten Bangka tentu memiliki potensi yang luar biasa. Hal ini yang akan dikembangkan sehingga kedepan GP Anshor akan lebih baik,” kata Jamal.
Dia berharap seluruh kader Ansor dapat bersama-sama bahu-membahu memperkuat soliditas untuk menuju cita-cita itu.
“Saya berharap kita semakin solid semakin kuat barisan kita. Dengan kerja sama yang solid pasti akan bisa,” ujarnya.
Sementara, Ketua PW GP Anshor Babel Dr. Masmuni Mahatma berharap, di bawah kepemimpinan yang baru dapat membawa GP Ansor Bangka lebih baik kedepan.
“Saya ucapkan selamat kepada ketua terpilih. Semoga GP Ansor Bangka lebih baik kedepan,” tutupnya.(**)