Bangka  

Tim SAR Berhasil Temukan Jenazah Penjaring Ikan yang Tenggelam di Kolong Jelitik 

Tim SAR mengevakuasi jenazah penjaring ikan yang ditemukan di kolong Jelitik kawasan Pelabuhan Perikanan Nasional (PPN) Sungailiat, Kabupaten Bangka, Kamis (14/3). Foto: IST

WARTABANGKA.ID, SUNGAILIAT  – Sidi (61), penjaring ikan yang tenggelam di kolong Jelitik kawasan Pelabuhan Perikanan Nasional (PPN) Sungailiat, Kabupaten Bangka akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Warga Parit Pekir Sungailiat ini ditemukan Tim SAR Gabungan pada pukul 07.19 WIB, Kamis (14/3). Tim Sar gabungan yang berhasil menemukan korban segera mengevakuasi korban menuju rumah duka yang berada di Sungailiat.

Kepala Kantor SAR Pangkalpinang,  I Made Oka Astawa menyampaikan, pencarian korban melibatkan tim SAR gabungan terdiri dari Basarnas, BPBD, Laskar Sekaban, Dit Polairud, Sat Polairud Polres Bangka, Bhabinkamtibmas, Babinsa bersama masyarakat.

“Tadi sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Terima kasih kepada segenap unsur sar gabungan yang turut membantu dalam proses pencarian,” kata I Made.

Korban dilaporkan hilang, Rabu (13/3) malam. Terakhir terlihat, Sidi menjaring ikan di kawasan Jelitik areal PPN Sungaliat. Tak jauh dari lokasi ditemukan sejumlah barang barang korban di pinggir kolong antara motor, keranjang berisi ikan, jaring dan lainnya.

Berdasarkan keterangan saksi mata yang ada di lokasi, korban sempat muntah dan mengeluhkan sakit kepala. Rekan korban sempat berusaha menyuruh korban untuk naik ke atas, namun korban bersikeras untuk menunggu jaring yang sudah dipasang.  (**)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *